Selasa, 01 Mei 2012

Cara Setting Hibernate Otomatis Ketika Layar ditutup pada Windows 7

Assalamu’alaikum dunsanak...

Sebagian dari dunsanak, shutdown atau sleep secara otomatis pada laptop/PC yang dunsanak tutup bukanlah hal yang diinginkan, dalam kata lain lebih tepat disebut Hibernate. Namun sebagian dari dunsanak, pasti juga ada yang menginginkan pengaturan ini.
Hibernate ini akan menyimpan semua aktifitas dunsanak di komputer/laptop, sehingga disaat startup tidak perlu lagi membuka aplikasi dari awal, karena aplikasi tetap berada pada saat sebelum komputer dunsanak di-hibernate.

Nah, dunsanak ingin tahu bagaimana cara pengaturan hibernate otomatis ketika layar ditutup pada Windows 7?
Untuk pengaturan hibernate otomatis ini, lakukan pengaturan di Power Options. Buka, Control Panel > System and Security. Pada bagian Power Options klik Change what the power buttons do.

Selanjutnya pada bagian When I close the lid, pilih Hibernate.

Klik Save changes untuk menyimpan perubahan.

Sehingga, pada saat dunsanak menutup layar maka secara otomatis komputer dunsanak akan hibernate.

Semoga bermanfaat, dan jangan lupa tinggalkan komentar ya... ^_^
Wassalamu’alaikum...
 

Comments

1 komentar :

Posting Komentar